5 Kelebihan Dapur Wastafel Berbahan Stainless Steel

Wastafel merupakan perlengkapan dapur yang sering terkena air. Oleh sebab itu, Anda wajib mencari dapur wastafel yang awet dan tahan lawa. Dari banyaknya bahan yang bisa Anda pilih, stainless steel menjadi salah satu bahan yang paling direkomendasikan. Banyak kelebihan stainless steel untuk wastafel yang pastinya akan memuaskan Anda. 

5 Kelebihan Dapur Wastafel Berbahan Stainless Steel

Langsung saja, berikut ini berbagai kelebihan wastafel yang berbahan stainless steel:

1. Memiliki Kekuatan dan Ketahanan

Salah satu kelebihan utama stainless steel sehingga layak dijadikan pilihan yaitu memiliki kekuatan dan ketahanan. Stainless steel termasuk jenis logam yang mampu menahan beban berat. Jadi, sangat cocok untuk Anda yang memiliki peralatan dapur besar dan berat. Selain itu, stainless steel juga memiliki ketahanan yang tinggi sehingga bisa dipakai dalam jangka waktu lama.

2. Tidak Mudah Berkarat

Selain kekuatan dan ketahanannya, stainless steel juga memiliki keunggulan lain yaitu tidak mudah berkarat. Bahkan, kelebihannya satu ini yang membuat stainless steel menjadi pilihan banyak orang. Wastafel merupakan perlengkapan dapur yang sering terkena air. Jika memakai stainless steel, maka wastafel tidak akan mudah berkarat setelah terkena air.

3. Mudah Dibersihkan

Dibandingkan bahan lainnya seperti kayu dan keramik, stainless steel adalah bahan yang paling mudah untuk dibersihkan. Anda hanya perlu membersihkan dengan menggunakan lap saja. Selain itu, bahan ini juga tahan terhadap pembersih. Jadi, Anda bisa menggunakan pembersih agar wastafel semakin bersih.

4. Cocok untuk Berbagai Gaya Dapur

Stainless steel memiliki warna khusus yang cocok untuk berbagai gaya dapur. Mulai dari dapur minimalis, modern, industrial, bahkan klasik sekalipun. Warnanya cocok untuk berbagai gaya dapur yang disukai oleh masyarakat saat ini.

5. Model Beragam

Terakhir, model dari wastafel ini sangat beragam. Anda bisa menemukan wastafel stainless steel dengan model single sink, double sink, corner sink, dan masih banyak yang lainnya. Jadi, bisa disesuaikan selera maupun kebutuhan Anda.Itulah berbagai kelebihan dapur wastafel yang menggunakan bahan stainless steel. KOHLER menawarkan banyak pilihan wastafel dengan beragam model. Ada yang single basin sink ataupun dua bak dengan ukuran berbeda. Hampir semua wastafelnya menggunakan stainless steel yang terkenal tahan lama. Yuk, beli produk KOHLER sekarang juga!


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *